Checklist Alat Elektronik Unik yang Lucu dan Bermanfaat

Alat elektronik unik semakin marak diproduksi dengan berbagai terobosan dan kecanggihan yang diusungnya. Tak hanya memiliki fungsi yang membantu berbagai aktivitas, alat elektronik tersebut juga mengandung unsur keunikan yang menarik.


Sebagai unsur yang tak terlepaskan dari kehidupan manusia era modern, teknologi terus dikembangkan, diperbarui dan diciptakan untuk memudahkan berbagai aktivitas dalam lini kehidupan. Terlebih jika alat berteknologi canggih tersebut memiliki keunikan yang membuat Anda gemas dan kagum. Apa saja alat elektronik unik yang lucu dan bermanfaat? Berikut daftarnya.

AC Portable Mini USB
Siapa yang tahan dengan cuaca panas? Apalagi untuk wilayah Indonesia yang beriklim tropis. Banyak orang mengeluhkan cuaca panas yang membuat gerah. Sedangkan kebutuhan seseorang yang mobile menuntutnya untuk berpindah-pindah tempat.

Mungkin inilah saatnya Anda mencoba Ac Portable Mini USB yang dapat dibawa kemanapun dengan mudah dan praktis. Untuk mengisi daya AC ini Anda dapat menghubungkannya dengan kabel USB atau menggunakan baterai biasa.

Lampu Pengusir Serangga
Serangga adalah makhluk pengganggu yang biasa ada di area rumah Anda. Meski telah banyak beredar produk pengusir serangga di pasaran, namun dengan inovasi lampu pengusir serangga Anda tak perlu repot-repot menyemprotkan spray atau membakar obat nyamuk.

Cukup dengan menghubungkan alat dengan arus listrik maka mesin akan otomatis membunuh serangga yang berada di sekitarnya dan mencegah serangga lain datang.  Walaupun efektif untuk membunuh serangga seperti nyamuk, namun sinar lampu yang terdapat pada alat ini tidak berbahaya bagi manusia.

Lilin Elektrik Mini
Alat penerangan lilin tidak selalu membutuhkan bantuan api untuk menyalakannya, pasalnya kini telah tercipta lilin elektrik yang dirancang menyerupai lilin asli lengkap dengan bagian api tiruan yang menyala saat dinyalakan. Kesan unik pada lilin ini mampu mempercantik interior ruang Anda dan menambah kesan romantisme.

Vacuum Cleaner Mini USB
Bagaimana cara Anda membersihkan keyboard pada komputer dan laptop? Cobalah vacuum cleaner mini USB yang efektif membersihkan keyboard hingga ke celah-celah tersembunyi. Alat elektronik unik ini dilengkapi dengan bulu sikat yang halus, membuat proses penyedotan debu lebih maksimal dan menyeluruh.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel